Pembangunan Rumah Sakit Ibu dan Anak di Gaza, Palestina

Pembangunan rumah sakit ibu dan anak di Gaza, Palestina adalah upaya kita semua untuk berkontribusi pada pembangunan masyarakat Palestina yang lebih sehat dan berkelanjutan di masa depan.

Tujuan dari penggalangan dana ini adalah untuk Pembangunan Rumah Sakit Ibu dan Anak.

Seluruh dana yang masuk akan dihimpun melalui Kementrian Luar Negeri Indonesia melalui program Indonesia Untuk Palestina. Sebuah program yang digagas Kemenlu bersama Bazarnas dan Majelis Ulama Indonesia.

Tentang Gaza

Gaza adalah sebuah wilayah di Palestina yang dihuni oleh lebih dari dua juta orang. Sejak tahun 2007, Gaza telah dikepung oleh Israel sehingga akses terhadap barang dan layanan menjadi sangat terbatas.  Konflik berkepanjangan, genocide, ketegangan politik, dan krisis kemanusiaan telah memperburuk kondisi hidup di daerah ini.

Praktek penjajahan dan pengrusakan oleh Israel juga membuat berbagai fasilitas kesehatan turut musnah.  Masyarakat tidak bisa mengakses layanan kesehatan mengingat ketiadaan peralatan medis dan obat-obatan.  Banyak ditemukan kasus dimana anak mengalami malnutrisi.

Banyak ibu dan anak tidak lagi mendapatkan layanan dan perawatan prenatal dan postnatal. 

Mereka kesulitan dalam mengakses fasilitas kesehatan yang memadai. Keterbatasan sumber daya dan pergerakan yang terhambat akibat blokade menyulitkan mereka untuk mendapatkan perawatan yang diperlukan.

Dalam banyak kasus, anak-anak di Gaza mengalami malnutrisi, baik akut maupun kronis. Anak-anak juga mengalami trauma akibat konflik yang berkepanjangan, termasuk serangan udara dan situasi yang tidak aman. Banyak dari mereka berjuang dengan masalah kesehatan mental, seperti kecemasan dan depresi. Ketiadaan Layanan Kesehatan dan Mental juga membuat sulit bagi warga untuk pulih dari pengalaman yang traumatis.

Mengapa Pembangunan rumah sakit ibu dan anak Ini Penting

Doeloer Baitul Ambu adalah organisasi yang fokus pada upaya-upaya perbaikan kualitas kehidupan ibu dan anak. DBA menganggap masalah masalah Kesehatan ibu dan anak di Jalur Gaza adalah masalah yang sangat penting.

Gaza adalah etalase dunia tentang segala hal dari mulai hak dasar manusia hingga hak untuk menentukan diri sendiri.  Apa yang terjadi di Gaza akan sangat mungkin terjadi di belahan lain.

Rumah Sakit Ibu dan Anak adalah upaya kita untuk pemenuhan Hak Dasar warga Gaza.

Pembangunan rumah sakit khusus ibu dan anak di Gaza tidak hanya akan memenuhi kebutuhan kesehatan yang mendesak, tetapi juga berkontribusi pada pembangunan masyarakat yang lebih sehat dan berkelanjutan di masa depan:

  1. Kesehatan Reproduksi
    Perawatan kesehatan yang baik untuk ibu hamil dan anak-anak dapat mengurangi angka kematian maternal dan infantile. Rumah sakit yang khusus menangani kesehatan ibu dan anak dapat menyediakan layanan prenatal, postnatal, dan neonatal yang berkualitas.
  • Aksesibilitas Layanan Kesehatan
    Sebagian besar populasi di Gaza menghadapi keterbatasan akses kepada fasilitas kesehatan yang memadai. Rumah sakit khusus dapat meningkatkan aksesibilitas untuk perawatan penting bagi ibu dan anak.
  • Penanganan Kesehatan Khusus
    Ibu dan anak memiliki kebutuhan kesehatan yang spesifik, termasuk vaksinasi, gizi, dan perawatan medis untuk kondisi tertentu. Fasilitas yang khusus dapat fokus pada kebutuhan-kebutuhan ini dengan lebih efektif.
  • Pendidikan dan Kesadaran Kesehatan
    Rumah sakit tersebut juga dapat berfungsi sebagai pusat pendidikan bagi masyarakat tentang pentingnya kesehatan ibu dan anak, termasuk cara-cara untuk mencegah penyakit dan meningkatkan kesehatan secara umum.
  • Dampak Sosial dan Ekonomi
    Kesehatan ibu dan anak yang baik berkontribusi pada pembangunan masyarakat yang lebih sehat dan produktif. Dengan mengurangi angka kematian dan meningkatkan kesehatan, masyarakat dapat berkembang dan lebih mandiri.
  • Respon terhadap Krisis Kemanusiaan
    Dalam situasi konflik dan krisis, populasi yang rentan seperti ibu dan anak sering kali lebih terdampak. Memiliki rumah sakit yang khusus dapat memberikan respon cepat terhadap kebutuhan kesehatan mereka di tengah situasi yang sulit.

Membangun rumah sakit ibu dan anak di Gaza adalah langkah penting untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, serta mendukung pembangunan jangka panjang di area tersebut.